Soal UAS Dasar Gambar Teknik




UNIVERSITAS TRIBHUWANA TUNGGADEWI
Jl. Telaga Warna Blok C Tlogomas Malang 65144


UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP TA. 2018/2019

MATA KULIAH
:
DASAR MENGGAMBAR TEKNIK
KODE MK/SKS
:
ALA2306 / 3 SKS
PENGAMPU 
:
IRAWAN SETYABUDI, ST.,MT
TANGGAL
:

WAKTU
:

SIFAT
:
TAKE HOME

Petunjuk Mengerjakan,
  1. Tugas besar berikut merupakan tugas individu (perorangan) yang diselesaikan dalam jangka waktu 6 hari setelah diberikan. jika tidak, maka akan digugurkan sebagai peserta mata kuliah Dasar Menggambar Teknik TA semester genap 2018/2019
  2. Hasil pekerjaan yang dituntut berupa hardcopy sebagaimana dalam tugas.
  3. Mahasiswa diberikan kesempatan seluas-luasnya untuk mengkonsultasikan tugas ini selama masa pengerjaannya.


DESKRIPSI TUGAS:
Dasar menggambar teknik merupakan mata kuliah pengantar dalam memahami gambar secara teknis. Mahasiswa dibiasakan untuk menggambar manual secara freehand maupun dengan penggaris. Adapun yang dipelajari adalah teknik arsiran, objek arsitektural dan teknik untuk menggambar 1 titik lenyap dan 2 titik lenyap. Pada Ujian Akhir Semester ini mahasiswa dituntut untuk menggambar sesuai dengan teori yang diajarkan.


PRODUK (HASIL) YANG DIKUMPULKAN:
  1. Lay out (1 lembar A3) dan Hasil Rekayasa Proyeksi Tampak taman ( 2 buah dalam 1 lembar A3)
  2. Perspektif gambar gedung UNITRI yang diambil pada 2 titik lenyap (1 lembar A3)

KUALITAS PRODUK YANG DITUNTUT:
  1. Hasil gambar dalam bentuk hardcopy/cetak ukuran A3, dengan pensil, kertas manila/sketchbook dan diklip hitam
  2. Penerapan pembelajaran yang telah diterapkan di studio tentang material berupa : notasi tanaman; jenis perkerasan seperti paving, aspal, rumput, air, notasi ukuran, title block, dsb; serta tampak dan perspektif.
  3. Penggunaan kombinasi pensil HB-8B yang terlihat dengan jelas tebal tipis garisnya sehingga berkarakter.
  4. Gambar dilengkapi identitas dalam kop gambar di sebelah ujung kanan bawahnya.

__ Selamat Mengerjakan __
(lampiran ada di halaman 2)

LAMPIRAN GAMBAR
  1. lay Out Taman 
         jika gambar tersebut kurang jelas, bisa download file >>> pdf atau autocad-nya

  1. Perspektif 2 Titik Lenyap dari foto gedung rektorat UNITRI
 



Comments